Posted by : Unknown
Monday, March 11, 2013
Bahan:
500 gr cumi sedang, kupas, bersihkan
2 lembar daun jeruk
4 lembar daun salam
2 ruas jari lengkuas, memarkan
3 sdm kecap manis
1 sdm air asam jawa
1 sdt garam
2 sdm minyak goreng
Bumbu halus:
4 butir bawang merah
2 siung bawang putih
2 bh cabai merah besar
1 ruas jari kunyit
Cara Membuat Resep Masakan Cumi Masak Kecap:
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun jeruk, daun salam, lengkuas hingga hrum.
2. Masukkan cumi, aduk arta. Tambahkan kecap manis, air asam jawa, garam. Masak hingga bumbu meresap dan matang.
3. Sajikan segera selagi panas.
Hasil: 6 porsi