Posted by : Unknown
Tuesday, May 28, 2013
Bahan :
- ½ Kg ikan mujair segar (di cuci bersih di potong potong sesuai selera)-- bisa diganti ikan apa saja : tongkol, tuna, nila dll
- 5 buah belimbing wuluh
- Segenggam daun ruku (kemangi sumbawa)-- kalo tidak ada bisa diganti kemangi biasa
Bumbu :
- 2 bh lombok besar
- 5 bh cabe kecil
- 1 bj kemiri ( opsional ada juga yang suka tanpa kemiri )
- 3 bj bawang merah
- Kunyit seujung jari, kupas, bakar sebentar agar bau masakan tidak langu
- 1 sendok makan gula pasir
- Garam dan penyedap secukupnya
- 3 biji asam jawa
Cara :
- Asam di rendam dalam 1 gelas air, pisahkan, ambil airnya.
- Bumbu-bumbu di giling halus
- bumbu-bumbu yang sudah dihaluskan di tumis dengan sedikit minyak
- masukkan air asam, belimbing dan daun ruku.
- Setelah mendidih masukkan ikan, bumbu penyedap dan taburi bawang goreng.
Catatan: ada juga yang suka dengan tambahan bawang putih, tapi saya lebih suka tanpa bawang putih, rasanya lebih khas dan segar :)
dikreasikan ulang dari resep http://makanansumbawa.blogspot.com
Related Posts :
- Back to Home »
- Resep Masakan Ikan »
- Resep Masakan Singgang Ikan Kuah Kuning Khas Sumbawa