Posted by : Unknown Monday, April 15, 2013


Buat  bekal sekolah balita selalu menarik. Agar ia semangat melahapnya. Ide ini sudah pernah dicoba? 

Bahan:
100 gram nasi putih.
½ lembar keju slice, potong bentuk lingkaran ukuran sedang, bagi menjadi 4
50 gram brokoli, potong sesuai kuntum.
25 gram selada.
1 buah tomat ceri.
1 buah sosis, rebus, iris melintang tipis untuk ban mobil.

Daging burger:
50 gram daging giling.
½ sendok teh garam.
½ sendok teh merica bubuk.
1 butir telur, kocok.
1 sendok makan tepung roti.
1 siung bawang putih, haluskan.

Telur dadar:
1 butir telur ayam.
¼ sendok teh garam.
¼ sendok teh merica bubuk.
1 sendok makan mentega.

Cara membuat:
  1. Burger: Campur daging giling, garam, merica, telur kocok, tepung roti dan bawang putih. Aduk rata, bentuk menjadi bulat pipih. Panaskan oven pada suhu 160?C, panggang campuran daging yang telah dibentuk bulat pipih hingga matang. Angkat, sisihkan.
  2. Telur dadar: Kocok telur bersama garam dan merica. Panaskan mentega dan buat dadar tipis. Angkat, gulung telur dadar lalu potong menjadi dua. Rapikan kedua sisinya. Sisihkan
  3. Rebus brokoli hingga matang, lalu siram dengan air dingin agar warna tetap hijau. Tiriskan.
  4. Siapkan kotak bekal, masukkan nasi memanjang lalu padatkan. Kosongkan ¼ bagian untuk tempat sayuran dan telur dadar. Letakkan 2 buah burger di atas nasi. Hias dengan keju dan sosis membentuk mobil. Letakkan  selada memanjang di bawah burger. Susun brokoli, tomat, dan telur dadar di bagian atas nasi. Sajikan.
Untuk 1 porsi

Nilai Gizi (per porsi) :
Energi: 564 Kalori
Protein: 35 gram
Lemak: 31 gram
Karbohidrat: 33 gram


Sumber : majalah AyahBunda

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Welcome to My Blog

Popular Post

Powered by Blogger.

Blog Archive

Labels

- Copyright © Aneka Resep Masakan 2013 -Robotic Notes- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -